Nokia Lumia 635 telah masuk pasar Singapura dengan harga $190 atau sekitar Rp 2,1 juta. Seperti yang kita ketahui, Lumia 635 adalah saudara kembar Lumia 630 yang telah dilengkapi dengan dukungan jaringan 4G LTE. lalu apa saja yang ditawarkan oleh smartphone Lumia 635? Simak ulasan berikut ini.
Secara umum, penampilan fisik dari Nokia Lumia 635 ini sama dengan Lumia 630 yang dibalut dengan casing berbahan plastik yang tersedia dalam beberapa pilihan warna. Meski Lumia 635 dilengkapi dengan dukungan 4G LTE, smartphone ini tak didukung fasilitas dual SIM seperti Lumia 630.
Spesifikasi yang ditawarkan oleh smartphone Nokia Lumia 635 ini juga relatif sama dengan Lumia 630, yakni mengusung layar sentuh berukuran 4,5 inci dengan resolusi FWVGA 480 x 854 piksel yang menggunakan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) yang menawarkan sudut pandang yang luas dan dilindungi oleh lapisan anti gores dari Gorilla Glass 3.
Sektor dapur pacu, smartphone Nokia Lumia 635 ini dikawal oleh chipset Qualcomm Snapdragon 400 yang mengusung prosesor quad-core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,2GHz yang didukung oleh memori RAM sebesar 512MB dan dipadukan dengan pengolah grafis dari Adreno 305.
Perusahaan yang kini dimiliki oleh Microsoft ini membekali Lumia 635 dengan memori internal berkapasitas 8GB yang dapat diperluas melalui slot microSD hingga maksimal 64GB. Konektivitas Lumia 635 ini juga cukup lengkap, yakni Bluetooth, WiFi, port microUSB,3G HSPA, 4G LTE, dan GPS/GLONASS.
Sektor kamera, Lumia 635 dengan kamera resolusi 5 megapiksel autofokus tanpa kehadiran LED flash. Smartphone ini juga tak didukung oleh hadirnya kamera depan. Lumia 635 disokong baterai berkapasitas 1830mAh dan menggunakan OS Windows Phone 8.1.
Seperti yang dilansir dari Softpedia (13/06/2014), sampai saat ini belum diketahui kapan smartphone Lumia 635 masuk pasar Indonesia.
0 Response to "Nokia Lumia 635 Masuk Singapura, Banderol 2,1 Juta"
Post a Comment